MENJADI PENGHALANG



MENJADI PENGHALANG



Seperti biasanya, saya menjemput anak saya dari sekolah. Ketika tiba di tempat, dimana biasanya saya menjemput anak, saya berhenti dan menunggu di ujung jembatan yang langsung berhubungan dengan jalan raya.

Awalnya, karena masih belum waktunya bel sekolah tanda pulang berbunyi, belum ada kendaraan yang lalu lalang di jembatan itu untuk berbelok ke jalan raya. Tetapi ketika bel berbunyi, semakin banyak kendaraan penjemput yang melewati jembatan itu.

Akhirnya, keberadaan saya di ujung jembatan itu, justru menjadi penghalang bagi mereka yang mau berbelok ke jalan raya. Saya berusaha untuk tidak menjadi penghalang, tapi sudah terlambat. Beruntung anak saya segera keluar dan kamipun segera berangkat. Wah, lain kali tidak boleh begitu lagi.

Firman Tuhan berkata, dalam Imamat 19:14  Janganlah kaukutuki orang tuli dan di depan orang buta janganlah kautaruh batu sandungan, tetapi engkau harus takut akan Allahmu; Akulah TUHAN. 

Seringkali, sengaja atau tidak, kita sudah menjadi penghalang(batu sandungan) bagi orang lain untuk bertobat dan diberkati. Jika sudah terjadi, hanya ada satu jalan keluarnya, bertobat dan jangan mengulagi lagi.

Selamat brraktifitas, GLORY DRIVEN LIFE
Pdm. James Edy & Elizabeth Oisu

Komentar

Postingan populer dari blog ini

RUMAH KOSONG

KETERBUKAAN ROHANI

TIKUS RAKUS